Tujuan dari penelitian ini adalah, mendeskripsikan bentuk akronim pada kolom komentar dalam grup facebook lowongan kerja Ende Flores. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kepustakaan. Metode kepustakaan adalah kegiatan untuk menghimpun informasi yang relevan dengan topik atau masalah yang menjadi obyek penelitian. Apa yang disebut dengan riset kepustakaan atau sering disebut juga studi pustaka, ialah serangkaian kegiatan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka membaca, mencatat, serta mengolah bahan penelitian. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dan teknik yang digunakan adalah teknik baca, teknik catat, dan teknik screenshoot. Sedangkan teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Morfologi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat beberapa bentuk akronim dalam berbagai pola yang ditemukan dalam kolom komentar dalam grup facebook lowongan kerja Ende Flores yakni, Akronim (nama diri yang diambil huruf awal dari setiap kata yang membentuknya ditulis seluruh dengan huruf kapital, dan akronim yang bukan nama diri yang berupa gabungan huruf, suku kata, ataupun gabungan huruf dan kata dari deret kata seluruhnya ditulis dengan huruf kecil).
Copyrights © 2023