COMSERVA: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 6 (2024): COMSERVA : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Framework Manajemen Risiko Pada Perusahaan Konsultan Politik

Kurniawan, Rachmad Risqy (Unknown)
Santoso, Fatimah Zahrah (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2024

Abstract

PT. XYZ adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa konsultan politik dan media. pengelolaan risiko di PT. XYZ masih dilakukan secara manual, dengan mencatat risiko yang sudah terjadi maupun potensi risiko yang mungkin terjadi dalam suatu dokumen tanpa panduan yang jelas dan sistematis. Maka tujuan dari penelitian ini adalah merancang framework (kerangka kerja) manajemen risiko yang tepat dan sesuai dengan PT. XYZ. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif-deskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode studi literatur. Framework (kerangka kerja) penerapan manajemen risiko yang diajukan dalam penelitian ini pada PT. XYZ menggunakan paradigma ISO 31000:2018 dibanding dengan menggunakan COSO ERM 2004 karena kesesuaian dengan kebutuhan manajemen puncak untuk mengakomodasi aspirasi pemegang saham yakni meningkatkan valuasi perusahaan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

comserva

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

The mission of COMSERVA : Indonesian Jurnal of Community Services and Devleopment as the result of community services activities. The activities are including the implementation of science development and applied technology to empower society and realize sustainable development. The journal ...