Sahmiyya: Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Vol 2, No 2 November 2023

Upaya Pelestarian Batik Tulis Yang Mulai Tergantikan Batik Printing Di Buaran Pekalongan

Aulia, Annisa Aulia (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi dalam upaya pelestarian batik tulis di Buaran Pekalongan.Pada Penelitian ini menggunakan metode penelitian dekriptif Kualitatif dengan metode pengumpulan data berupa data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari hasil observasi yang penulis amati di Buaran Pekalongan. Untuk data sekunder di peroleh dari beberapa jurnal dan dari beberapa laman website https://www.kompas.com. Hasil penelitian bagi masyarakat Jawa batik mempunyai nilai lebih dari sekedar nilai fungsional busana yaitu untuk melindungi tubuh. Batik mengandung nilai sosial yang menunjukkan kelas seseorang dalam masyarakat, pekerjaan, hingga kedewasaan.. Berseberangan dengan batik tulis, batik printing justru meniadakan perbedaan kelas seseorang dalam masyarakat, pekerjaan hingga kedewasaan. Batik printing meniadakan urgensi makna simbolik yang terkandung dalam tiap motif batik. Kain yang diproduksi massal ini menyambut tiap lapisan masyarakat dengan tangan terbuka untuk mengkonsumsi tiap jenis motif batik dalam situasi apa pun.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sahmiyya

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Sahmiyya is a journal providing authoritative sources of scientific information for researchers and scholars in academia, research institutions, government agencies, and industries. Sahmiyya Journal publish original research papers, review article and case studies focused on Economics and Business, ...