Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni

URGENSI PENINGKATAN KEPROFESIONALAN GURU UNTUK MENANGGULANGI RENDAHNYA MUTU PENDIDIKAN MATEMATIKA DI INDONESIA

Suci Ramadhani (Unknown)
Tia Andriani (Unknown)
Zakiah Maylani (Unknown)
Rena Revita (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2025

Abstract

Rendahnya mutu pendidikan matematika di Indonesia masih menjadi perhatian berbagai pihak, termasuk pemerintah, lembaga pendidikan, dan masyarakat. Salah satu faktor utama yang berkontribusi terhadap persoalan ini adalah rendahnya tingkat keprofesionalan guru dalam menyampaikan pembelajaran matematika secara efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji urgensi peningkatan keprofesionalan guru sebagai upaya strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan matematika. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) terhadap sepuluh artikel ilmiah terpilih yang diterbitkan pada rentang tahun 2020–2025 dan membahas program pelatihan guru seperti workshop, PPG, serta pengembangan kurikulum. Hasil kajian menunjukkan bahwa peningkatan kompetensi guru, terutama dalam integrasi teknologi digital, keterampilan pedagogik, literasi kurikulum, dan praktik reflektif, berdampak signifikan terhadap hasil belajar siswa. Implikasi dari penelitian ini menekankan pentingnya pengembangan profesional berkelanjutan yang disesuaikan dengan kebutuhan nyata di kelas sebagai prioritas dalam kebijakan pendidikan nasional demi peningkatan mutu pendidikan yang berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...