Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli

PENGARUH MOBILE SERVICE QUALITY DAN CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN MELALUI KEPUASAN PELANGGAN COFFE FASTE BERDASARKAN PERSPEKTIF BISNIS ISLAM

Rahardi (Unknown)
Muhammad Iqbal (Unknown)
Nurhayati (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2025

Abstract

Dengan meningkatnya persaingan dan kemunculan banyak coffee shop baru, Coffe Faste perlu melakukan upgrade bisnis untuk tetap eksis. Salah satu strategi yang diterapkan adalah mengintegrasikan unsur digitalisasi dan mengubah konsep layanan agar sesuai dengan preferensi generasi saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh mobile service quality terhadap loyalitas pelanggan di Coffe Faste, pengaruh customer relationship management terhadap loyalitas pelanggan di Coffe Faste, pengaruh mobile service quality terhadap kepuasan pelanggan di Coffe Faste, pengaruh customer relationship management terhadap kepuasan pelanggan di Coffe Faste, pengaruh kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan Coffe Faste, pengaruh mobile service quality terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan di Coffe Faste, pengaruh customer relationship management terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan di Coffe Faste, dan hubungan antara Mobile Service Quality dan Customer Relationship Management terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan berdasarkan perspektif bisnis islam. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Dengan jumlah sampel sebanyak 96. Metode pengumpulan data melalui kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Dengan alat analisis yang digunakan adalah SmarPLS. Hasil menunjukan bahwa Mobile Service Quality berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan Coffe Faste. Customer Relationship Management tidak berpengaruh terhadap Loyalitas Pelanggan Coffe Faste. Mobile Service Quality berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Customer Relationship Management berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Kepuasan Pelanggan berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan Coffe Faste. Mobile Service Quality tidak berpengaruh terhadap Loyalitas Pelanggan melalui Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Customer Relationship Management berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan melalui Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Tidak terdapat hubungan antara Mobile Service Quality dan Customer Relationship Management terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan berdasarkan perspektif bisnis islam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...