Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli

HAM DALAM ERA DIGITAL ANCAMAN DAN PERLINDUNGAN PRIVASI DATA

Audi Purba (Unknown)
Marisa Rahmawati (Unknown)
Nafailah Mahima Anjilil Rahma (Unknown)
Mochammad Raffi Ammar Hakim (Unknown)
Dewi Asri Puannandini (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Jurnal ini membahas tantangan dan perlindungan Hak Asasi Manusia (HAM) dalam konteks digital, dengan fokus khusus pada privasi data. Dalam era digital yang ditandai dengan kemajuan teknologi informasi, individu semakin rentan terhadap berbagai ancaman, seperti kejahatan siber, pencurian identitas, dan pelanggaran privasi. Penelitian ini mengidentifikasi berbagai bentuk ancaman yang muncul akibat penggunaan teknologi, termasuk serangan phishing dan kebocoran data yang dapat merugikan individu secara finansial dan emosional. Selain itu, jurnal ini mengeksplorasi pentingnya regulasi hukum yang efektif untuk melindungi data pribadi dan hak privasi individu. Kolaborasi antara pemerintah, lembaga penegak hukum, dan penyedia layanan digital diidentifikasi sebagai langkah krusial dalam menciptakan lingkungan digital yang aman. Edukasi masyarakat mengenai cara melindungi data pribadi juga ditekankan sebagai bagian dari strategi perlindungan HAM. Kesimpulannya, perlindungan HAM dalam era digital harus menjadi prioritas, dengan fokus pada penguatan kebijakan dan infrastruktur hukum yang mendukung hak privasi individu di dunia yang semakin terhubung.Kata Kunci: Perlindungan data pribadi, hak atas privasi, sistem hukum Indonesia, digitalisasi, studi perbandingan hukum.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...