Tim pengabdian Universitas Ahmad Dahlan melanjutkan program pemberdayaan yang telah dilakukan oleh MPM Muhammadiyah di Padukuhan Nanas yaitu dalam bentuk optimalisasi produk olahan abon tuna, peyek tuna, sumpia tuna, dan bakso tuna. Di bawah pendampingan MPM Muhammadiyah, kelompok olahan tuna sudah menghasilkan produk layak jual tetapi penjualan belum optimal. Berdasarkan permasalahan tersebut, tim pengabdian UAD melakukan dua kegiatan utama yaitu kegiatan sosialisasi dan pendampingan. Kegiatan sosialisasi fokus pada sosialisasi kemasan pangan dan sosialisasi peluang dan tantangan produk olahan pangan. Kegiatan pendampingan fokus pada pendampingan pembuatan abon dengan filler dari kacang tanah dan nangka muda sebagai upaya menekan modal produksi abon tuna, selain itu pendampingan pembuatan toko online untuk mengoptimalkan kegiatan jual beli jarak jauh.
Copyrights © 2025