Journal of Education Research
Vol. 5 No. 2 (2024)

Implementasi Pola Asuh Orang Tua dalam Pembentukan Karakter Anak Sekolah Minggu Buddha di Vihara Theravada Buddha Sasana Kelapa Gading

Gandha, Gustiya (Unknown)
Susijati, Susijati (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2024

Abstract

Pola asuh merupakan salah satu komponen penting dalam pembentukan karakter anak. Dalam hal ini orang tua wajib memahami jenis pola asuh, karena hal ini menjadi faktor yang penting dalam pembentukan karakter anak. Implementasi pola asuh orang tua yang sesuai akan mempengaruhi pada tumbuh kembang anak baik secara mental dan sosialnya. Jika pola asuh yang digunakan orang tua tidak sesuai, maka hal tersebut juga akan berpengaruh terhadap perkembangan karakter anak yang mengarah pada pembentukkan karakter yang buruk. Oleh karenanya implementasi pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak harus disesuaikan dengan perkembangan zaman dan harus memahami karakter anak terlebih dahulu, karena anak memiliki karakter yang berbeda sehingga tidak semua jenis pola asuh dapat di implementasikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada orang tua di Vihara Theravada Buddha Sasana Kelapa Gading dalam mengimplementasikan pola asuh yang sesuai dalam upaya membentuk karakter positif pada diri anak yang berlandaskan pada nilai - nilai Buddhis. Pada penelitian ini, penulis menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Hasil penelitian menunjukan bahwa untuk membentuk karakter anak supaya memiliki kepribadian yang baik atau sesuai harapan orang tuanya, maka orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk dapat bertanggung jawab terhadap apa yang telah dilakukan sehingga anak memiliki komitmen dan sebisa mungkin berusaha untuk dapat menyelesaikan permasalahannya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jer

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Social Sciences

Description

Journal of Education Research is a peer-refereed open-access journal which has been established for the dissemination of state of the art knowledge in the field of education. This Journal is published for time per year at March, June, September and December by Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD ...