Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang (PIP Semarang) sebagai salah satu Badan Layanan Umum (BLU) di bidang pendidikan, memiliki peran penting dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) Pelayaran berkarakter unggul dan berdaya saing global. Memberikan pelayanan pendidikan dan pelatihan berstandar nasional dan internasional untuk menghasilkan sumber daya pelayaran yang prima, profesional, beretika. Juga mengembangkan penguasaan ilmu terapan dan teknologi bidang pelayaran melalui penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah SWOT dan Fishbone. Analisis SWOT telah dilakukan dengan tujuan untuk mengkaji secara mendalam faktor-faktor internal dan eksternal yang memengaruhi pencapaian tujuan pendidikan yang telah diidentifikasi oleh Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang (PIP Semarang). Komitmen penuh dari jajaran pimpinan dan staf akademik untuk mewujudkan rencana aksi perubahan adalah kunci kesuksesan. PIP Semarang telah meraih akreditasi unggul dari BAN PT dan zona integritas WBBM. Ini menunjukkan komitmen nyata mereka dalam menerapkan perubahan yang diperlukan untuk mencapai visi menjadi Smart Campus yang berkualitas internasional. PIP Semarang terus berupaya memantapkan langkah-langkah strategis ini untuk memberikan pendidikan yang relevan dan adaptif serta menghasilkan lulusan yang siap menghadapi kompleksitas dunia kerja yang terus berubah.
Copyrights © 2024