Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 03 September 2025

PENGARUH PENGGUNAAN BUKU CERITA FABEL BERGAMBAR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP KETERAMPILAN BERCERITA SISWA KELAS IV SDN 15 NTOBO KOTA BIMA

Kasmiati (Unknown)
Muh. Rijalul Akbar (Unknown)
Rakhmatul Ummah (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh pemanfaatan buku cerita fabel bergambar sebagai media pembelajaran terhadap keterampilan bercerita siswa kelas IV SDN 15 Ntobo Kota Bima. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain One-Group Pretest-Posttest dan sampel penelitian melibatkan 20 siswa yang dipilih melalui purposive sampling. Instrumen penelitian berupa tes keterampilan bercerita yang menilai empat indikator: kelancaran berbicara, ketepatan pemilihan kata, struktur kalimat, dan kelogisan alur cerita. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan skor rata-rata dari 59,82 pada pretest menjadi 75,52 pada posttest. Analisis paired sample t-test menghasilkan nilai signifikansi 0,000 (<0,05), mengindikasikan pengaruh signifikan penggunaan buku fabel bergambar terhadap keterampilan bercerita siswa. Dengan demikian, media buku cerita fabel bergambar terbukti efektif untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa sekolah dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...