Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 3 September 2025 In Order

Pengaruh Model Pembelajaran Collaborative Learning Technique Buzz Group (CLTBG) Berbantuan Media Baamboozle terhadap Pemahaman Konsep Matematika Kelas III di MIN 10 Bandar Lampung

azzilla, wilma (Unknown)
Heny Wulandari (Unknown)
Hasan Sastra Negara (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Collaborative Learning Technique Buzz Group (CLTBG) berbantuan media Baamboozle terhadap pemahaman konsep matematika siswa kelas III di MIN 10 Bandar Lampung. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada rendahnya pemahaman konsep matematika siswa yang ditunjukkan oleh hasil pra tes di tiga kelas, di mana sekitar 91,58% siswa belum mencapai ketuntasan belajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain Quasi Experimental Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III, dengan sampel dua kelas yaitu kelas III A sebagai kelas eksperimen dan kelas III C sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan tes pretest dan posttest. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan antara hasil pemahaman konsep matematika siswa sebelum dan sesudah perlakuan pada kelas eksperimen. Hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi (Sig. 2-tailed) sebesar 0,043 < 0,05 dan nilai effect size (Cohen’s d) sebesar 0,47 yang menunjukkan pengaruh sedang. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran CLTBG berbantuan media Baamboozle berpengaruh positif dalam meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...