Ministrate: Jurnal Birokrasi dan Pemerintahan Daerah
Vol. 6 No. 2 (2024): Ministrate

Market Driven Strategy to Increase the Number of People Interested in Universities

Pranaputra, Randy Dwi (Unknown)
Munthe, Huriana Hotdi Ojahanna (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2025

Abstract

Minat calon mahasiswa baru terhadap Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung pada jalur SPAN PTKIN terus meningkat dalam lima tahun terakhir (2019 – 2023) terlebih pada tahun 2023 terjadi lonjakan hingga jumlah pendaftar mencapai 60.643 siswa. Lonjakan ini tidak terlepas dari strategi yang dilakukan oleh Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung untuk mempromosikan produknya sesuai dengan kebutuhan pasar kepada masyarakat secara umumnya dan calon mahasiswawa khususnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengembangan strategi produk berdasarkan konsep market driven strategy dalam meningkatkan jumlah peminat calon mahasiswa di Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung pada jalur SPAN PTKIN. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif berdasar pada studi kasus. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi non-partisipan, dan studi dokumen. Informan dalam penelitian ini terdiri dari senat universitas dan pegawai pada bagian penerimaan mahasiswa baru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan berdasarkan teori pengembangan strategi produk berdasarkan konsep market driven strategy dari David W. Cravens, Nigel F. Piercy, dan Ashley Prentice sudah berjalan optimal, tetapi masih belum dioptimalisasikannya dimensi pemanfaatan merek yang dalam hal ini baru menggunakan strategi line extension dan brand extension.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ministrate

Publisher

Subject

Religion Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Ministrate: Jurnal Birokrasi dan Pemerintah Daerah is an open access scholarly peer-reviewed journal written in either Indonesia or English which invariably publishes three times per a year in March, July, and November. Ministrate encourages academicians, researchers, professionals, and ...