CERMIN: Jurnal Penelitian
Vol 9 No 1 (2025): JANUARI - JULI

PENGARUH PENYULUHAN TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DIABETES MELLITUS PADA MASYARAKAT DI RW 03 DESA NYALINDUNG

Andhini, Indah Dwi (Unknown)
Septi, Fadila (Unknown)
Agustina, Ratih (Unknown)
Fadlilah, Rifdah Nur (Unknown)
Syafira, Nadia Dwi (Unknown)
Ardhani, Anandha Novia (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2025

Abstract

Diabetes mellitus merupakan penyakit kronis yang menunjukan tren peningkatan di Indonesia dan berpotensi menyebabkan berbagai komplikasi serius bagi penderitanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak dari kegiatan penyuluhan terhadap peningkatan pengetahuan masyarakat di RW 03 Desa Nyalindung. Metode yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan desain pre-post test, melibatkan 20 responden yang dipilih melalui purposive sampling. Penyuluhan dilakukan menggunakan media leaflet yang memuat informasi terkait diabetes mellitus, termasuk pencegahan dan pengelolaan. Pengumpulan data dilakukan menggunakan instrumen berupa soal pilihan ganda yang diberikan sebelum dan sesudah penyuluhan. Hasil penelitian menunjukkan adanya kenaikan rata-rata skor dari 73,16 menjadi 78,42, dengan persentase sebesar 20,16%. Penyuluhan terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat, meskipun sebagian responden tidak menunjukkan perubahan signifikan. Hal ini mengindikasikan perlunya pendekatan yang lebih interaktif dan berkelanjutan untuk memperkuat efektivitas penyuluhan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penyuluhan kesehatan dengan media leaflet dapat menjadi strategi yang efektif dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang diabetes mellitus, dengan potensi pengembangan metode edukasi yang lebih inklusif dan interaktif di masa depan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

cermin_unars

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Fokus dalam Jurnal Cermin mencakup studi secara umum dari berbagai bidang ilmu. Ruang Lingkup artikel pada Jurnal Cermin terkait Ekonomi, Sosial dan Politik, Sastra, Bahasa, Pendidikan, Pertanian, Hukum, dan Teknik. Penulis diijinkan dari segala kalangan mahasiswa, dosen, pendidik, dan peneliti ...