Pertanian merupakan kegiatan manusia dengan tujuan menggunakan sumber daya hayati untuk menghasilkan makanan, bahan baku industri atau sumber energi dan untuk mengelola lingkungan. Penelitian ini mengetahui apakah biaya produksi dan pendapatan berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku konsumsi petani kelapa di Desa Sungai Tawar Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Penelitian ini menggunakan metode dan jenis penelitian kuantitatif karena penelitian kuantitatif adalah penelitian ilmiah yang sistematis terhadap bagian-bagian dan fenomena serta hubungan-hubungannya. Penelitian ini akan dilakukan di Desa Sungai Tawar Kecamatan Mendahara Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Metode pengumpulan data yakni data primer yang datanya diperoleh langsung dari responden melalui wawancara dan penyebarab kuisioner. Hasil penelitian yang menunjukkan biaya produksi dan pendapatan baik secara parsial maupun simultan berpengaruh terhadap perilaku konsumsi petani kelapa di Desa Sungai Tawar Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
Copyrights © 2023