Masalah pada pengebdian masyarakat ini ialah (1) Mitra belum memahami dengan baik arti penting dan manfaat menghitung BEP dalam usaha mereka. (2) Mitra belum mampu menghitung BEP dalam usaha mereka dan tidak mengetahui pada jumlah berapa (volume dan rupiah) usaha mereka tidak mendapatkan keuntungan dan tidak menderita keruagian. (3)Mitra belum bisa membuat perencanaan laba yang ingin dicapai terkait usaha mereka.Tujuan dari pengabdian Masyarakat ini ialah (1) Memahami dengan baik arti penting dan manfaat menghitung BEP dalam usaha peternakan ayam. (2) Mampu menghitung BEP dalam peternakan ayam dan mengetahui pada jumlah berapa (volume dan rupiah) usaha peternakan ayam tidak mendapatkan keuntungan dan tidak menderita kerugian. (3) Mampu menyusun perencanaan laba yang ingin dicapai terkait usaha peternakan ayam. Metode pengabdian dilakukan dengan metode ceramah dan diskusi. Kegiatan ini pelaku peternak ayam “Master Pitung” Kendal memberikan apresiasi yang baik memahami dan dapat menghitung Break Event Point. Kegiatan ini sangat bermanfaat dan harapannya dapat berkesinambungan agar dalam menjalankan usaha lebih tertata dan terstruktur. Perkembangan usaha lebih meningkat serta berdampak pada pendapatan laba yang meningkat.
Copyrights © 2025