Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan strategi digital marketing di era 4.0 dalam upaya meningkatkan jumlah pengunjung di Hotel Mega Nasional Kota Gunungsitoli. Era 4.0 ditandai dengan perkembangan teknologi digital yang pesat, sehingga perusahaan di berbagai sektor, termasuk industri perhotelan, harus beradaptasi dengan memanfaatkan strategi pemasaran digital. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, di mana data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan strategi digital marketing, seperti penggunaan media sosial, optimasi mesin pencari (SEO), serta pemasaran konten, berkontribusi signifikan dalam meningkatkan visibilitas hotel di platform digital dan menarik lebih banyak pengunjung. Selain itu, penelitian ini juga menemukan bahwa keberhasilan penerapan strategi digital marketing sangat dipengaruhi oleh kemampuan hotel dalam memahami perilaku konsumen digital dan mengintegrasikan teknologi secara efektif dalam operasional pemasaran mereka. Penelitian ini menyimpulkan bahwa strategi digital marketing yang tepat dan terintegrasi dapat menjadi alat yang sangat efektif dalam meningkatkan jumlah pengunjung di industri perhotelan di era 4.0, khususnya di Kota Gunungsitoli. Kata kunci: Digital Marketig, Pengungjung
Copyrights © 2024