Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dilaksanakan di Desa Tursino, Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo pada bulan Juli–Agustus 2025 dengan fokus pada edukasi dan pelatihan pembuatan pupuk organik. Program ini bertujuan untuk mengatasi ketergantungan petani terhadap pupuk kimia, meningkatkan keterampilan mereka dalam memanfaatkan limbah organik, serta mendukung keberlanjutan pertanian ramah lingkungan. Metode yang digunakan meliputi penyuluhan, pelatihan, demonstrasi, dan pendampingan langsung kepada enam kelompok tani yang tersebar di empat dusun. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan petani dalam mengolah limbah organik menjadi pupuk cair maupun padat menggunakan starter Nitrobacter. Selain itu, tingkat partisipasi dan antusiasme masyarakat sangat tinggi, yang tercermin dari penerapan langsung hasil pelatihan di lahan pertanian. Program ini berhasil menciptakan kemandirian petani dalam penyediaan pupuk, mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia, serta berkontribusi pada peningkatan keberlanjutan hasil pertanian.
Copyrights © 2025