eProceedings of Engineering
Vol. 10 No. 6 (2023): Desember 2023

Aktivasi Zirkonium Silikat (Zrsio4) Untuk Adsorben Pendegradasi Metilen Biru Dengan Metode Aktivasi Termal

Jenatu, Yolanda Maryani (Unknown)
Abrar, Abrar (Unknown)
Syarif, Dani Gustaman (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2023

Abstract

Dari penelitian yang telah dilakukan diperoleh luas permukaan zirkonium silikat (ZrSiO4) sebesar 10.365 m2 /g, dengan ukuran partikel (D) sebesar 126.945 nm. Zirkonium silikat (ZrSiO4) memiliki struktur kristal tetragonal dengan ukuran kristal untuk temperatur 700oC, 600oC, dan 500oC berturut-turut adalah sebesar 50.9369 nm, 47.5481 nm, dan 52.8192 nm. Berdasarkan nilai korelasi (R2 ) analisis isoterm Langmuir lebih mendekati data eksperimen dibandingkan dengan isoterm Freundlich dengan nilai korelasi (R2 )sebesar 0.8176 yang menunjukkan bahwa proses adsorpsi lebih didominasi oleh penyerapan monolayer, dengan nilai kapasitas adsorpsi maksimum (qm) sebesar 19.763 mg/g. Kinetika adsorpsi yang terjadi mengikuti model kinetika orde 2 dengan nilai korelasi (R2 ) yang paling mendekati 1 dan konstanta laju reaksi terbesar terjadi pada konsentrasi 5ppm sebesar (k2) 0.6668 menit-1 .Kata kunci— aktivasi, zirkonium silika (ZrSiO4), adsorpsi, XRD, Surface Area Meter

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...