Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025

KOMUNIKASI DAKWAH MELALUI MEDIA SOSIAL (STUDI KASUS PADA KANAL YOUTUBE YNTV)

Digi Rahmatullah (Unknown)
Aliman Aliman (Unknown)
Wiwik Laela Mukromin (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis konten dakwah yang ditayangkan pada kanal YouTube YNTV serta menganalisis metode komunikasi dakwah yang digunakan untuk meningkatkan efektivitas dakwah melalui platform tersebut. Fokus utama penelitian ini adalah program “Reconnect With Quran” pada episode 3 “Hidup Tanpa Aturan,” episode 19 “Kebesaran Mukjizat Quran,” dan episode 29 (epidosde terakhir) “Connecting With Quran.” Analisis terhadap komunikasi dakwah kanal YNTV dilakukan berdasarkan penerapan prinsip-prinsip komunikasi dakwah, seperti Qaulan Sadida, Qaulan Baligha, Qaulan Ma'rufa, Qaulan Karima, Qaulan Layyina, dan Qaulan Maysura. Jenis penelitian ini adalah penelitian analisis kualitatif, dengan fokus pada konten verbal dan non-verbal dalam penyampaian dakwah di media sosial. Data dikumpulkan melalui pengamatan terhadap video dakwah yang diunggah oleh kanal YouTube YNTV serta studi literatur terkait metode dakwah. Pada program “Reconnect With Quran” episode 3, 19, dan 29 (episode terakhir), YNTV konsisten menerapkan prinsip Qaulan Baligha dan Qaulan Maysura. Misalnya pada episode 29 (episode terakhir) menggunakan prinsip Qaulan Baligha, dalam ungkapan, “Jadi yang namanya suluk (perilaku), muyul (kecenderungan) itu dibentuk oleh mafahim (pemahaman). Pemahaman itu dibentuk oleh apa? Jadi ketika seseorang itu membaca al-quran, terus dia bisa memahami waaqi afkar (fakta pemikiran)nya tadi itu, dan dia meyakini, itu mafhum (pemahaman). Ketika itu terbentuk, itulah yang menyebabkan pengaruh quran itu begitu dahsyat di dalam dirinya.” Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kanal YouTube YNTV menyajikan berbagai macam konten yang kaya dan beragam, seperti “Main Yuk, Fiqih Class, YukNgaji Live, Reconnect With Quran,” dan lain-lain. Konten-konten tersebut secara konsisten menyampaikan nilai-nilai Islam melalui pendekatan yang menyenangkan, relevan, dan menarik, sehingga audiens lebih mudah memahami dan menerima ajaran agama. Metode dakwah yang dominan digunakan dalam banyak konten kanal YouTube YYNTV adalah metode bil hikmah dengan bentuk komunikasi bil lisan. YNTV juga mampu mengintegrasikan metode komunikasi dakwah berdasarkan prinsip-prinsip komunikasi dakwah secara efektif, menjadikan konten mereka relevan dan mudah diterima oleh masyarakat luas. Hal ini memperlihatkan potensi besar dakwah melalui media YouTube dalam menyampaikan pesan Islam secara global.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jicn

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu ...