Diabetes Melitus disertai hipertensi merupakan kombinasi penyakit kronis yang membutuhkan pengobatan jangka panjang dan kepatuhan tinggi untuk mencegah komplikasi serius. Dukungan keluarga berperan penting dalam meningkatkan motivasi dan kepatuhan pasien dalam menjalani terapi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat pada pasien diabetes melitus disertai hipertensi di wilayah kerja puskesmas kabila. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Sampel pada penelitian ini sebanyak 72 orang dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Instrumen penelitian yang digunakan berupa kuesioner dukungan keluarga dan kepatuhan minum obat (MMAS-8). Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden yang memiliki dukungan keluarga baik menunjukan kepatuhan tinggi dalam minum obat. Hasil statistik uji menggunakan uji Fisher’ exact test diperoleh nilai sig sebesar 0,000 < ? (? = 0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah adanya hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan minum obat pada pasien diabetes melitus disertai hipertensi. Dengan adanya penelitian ini diharapkan keluarga lebih aktif dalam memberikan dukungan emosional dan instrumental guna meningkatkan kepatuhan pasien terhadap terapi.
Copyrights © 2025