JAMBURA: JURNAL ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS
Vol 7, No 3 (2025): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 3 JANUARI 2025

PENGARUH PENGETAHUAN KEUANGAN, KECERDASAN SPIRITUAL, KONTROL DIRI, FINTECH PAYMENT TERHADAP MANAJEMEN KEUANGAN PRIBADI MAHASISWA

Hutami, Dhevi Salsabila Meidiana (Unknown)
Indriasari, Ika (Unknown)
Meiriyanti, Rita (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengetahuan keuangan, kecerdasan spiritual, kontrol diri, dan penggunaan fintech payment terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa. Latar belakang penelitian ini adalah pentingnya manajemen keuangan yang baik dalam kehidupan mahasiswa, yang seringkali mengalami tantangan dalam mengelola keuangan pribadi. Metodologi yang digunakan adalah survei kuantitatif dengan sampel sebanyak 290 mahasiswa Program Studi Manajemen Universitas PGRI Semarang. Data dianalisis menggunakan regresi linear berganda dengan menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh variabel, yaitu pengetahuan keuangan, kecerdasan spiritual, kontrol diri, dan penggunaan fintech payment, memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa. Kesimpulannya, peningkatan dalam pengetahuan keuangan, kecerdasan spiritual, dan kontrol diri serta adopsi teknologi fintech payment dapat membantu mahasiswa dalam mengelola keuangan pribadi mereka dengan lebih baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIMB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis Dirilis Pada Tahun 2018 dan akan terbit tiga kali setiap tahunnya yakni periode Mei, September, Januari. Memuat tulisan tentang hasil penelitian, literature review, dan kajian-kajian di bidang manajemen yaitu (manajemen SDM, manajemen keuangan, manajemen pemasaran, ...