Masyarakat hari ini dihadapkan pada perkembangan teknologi yang begitu pesat, salah satunya adalah penggunaan gadget di segala bidang. Banyak masalah yang timbul dari aktivitas bermain bermain gadget ini. Namun disisi lain gadget juga bisa dimanfaatkan untuk belajar. Hal ini yang dilakukan oleh ibu-ibu Majelis Taklim Al Kaustar komplek Bisma Residence kabupaten Landak Kalimantan Barat. Pemberdayaan ibu-ibu Majelis Ta’lim ini dilakukan setelah selesai melakukan kajian Al Quran dan ceramah dari Ustandzah. Pengabdian Masyarakat ini dilakukan selama tiga bulan Oktober s/d Desember 2024. Pengabdian ini dilakukan dengan metode ceramah dan praktik. Adapun peserta kegiatan edukasi Bahasa Inggris ini bertujuan memberikan pengenalan Bahasa Inggris mulai Tingkat dasar dan menengah, karena para peserta majelis ini rata-rata berpendidikan Tingkat sarjana, hanya sebagian kecil dari peserta berpendidikan SMA sederajat. Permasalahan yang dihadapi ibu-ibu ini adalah kesulitan membantu Pekerjaan Rumah anak-anaknya dalam Bahasa Inggris. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka solusi yang diberikan dari kegiatan PKM Pembinaan ini adalah edukasi Bahasa Inggris Tingkat dasar dan menengah untuk Ibu-Ibu Majelis Ta’lim Al Kaustar. Dari kegiatan pengabdian diperoleh bahwa Ibu-Ibu peserta pengabdian bertambah pengetahuan mereka tentang Bahasa Inggris Tingkat dasar dan menengah yang berguna untuk membantu putra-putrinya jika mengalami kesulitan dalam belajar Bahasa Inggris. Dari hasil kuesoner 71,4% setuju dan 28,6% sangat setuju kegiatan ini bermanfaat. Mereka merasakan manfaat dari kegiatan tersebut yang ditunjukkan dari respon positif selama kegiatan berlangsung.
Copyrights © 2025