Teknik think pair share ( TPS ) membantu membangun keterampilan berpikir kritis, berkomunikasi efektif, serta berkolaborasi di antara siswa dengan mendorong siswa untuk berpatisipasi aktif dalam diskusi dan berbagi pemikiran, metode ini menciptakan lingkungan belajar yang mendukung pertukaran ide – ide dan pemahaman yang mendalam di antara para siswa. Metode kooperatif ini yang sedang digunakan di SMPN 03 Purwpharjo. Tujuan dari pada penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode kooperatif teknik think pair share terhadap hasil belajar siswa. Pendekatan kuantitatif yang berjenis kausal komparatif dengan mengumpulkan data dengan membagikan kuisioner pada siswa sebanyak 38. Penelitian ini melewati 4 uji dari uji validitas, reabilitas, linieritas dan normalitas yang mana keempat uji ini diukur dengan aplikasi spss 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode kooperatif teknik think pair berpengaruh pada hasil belajar siswa sebesar 0.433 atau 43,3%. Disimpulkan bahwasanya hasil dari penelitian ini pada pengaruh metode kooperatif teknik think pair terhadap hasil belajar siswa sebesar 43,3% yang berada dalam tingkatakn cukup berpengaruh.
Copyrights © 2025