: Pelecehan seksual di lingkungan akademik merupakan permasalahan yang membutuhtukan perhatian serius karena minimnya pemahaman mahasiswa terkait bentuk pelecehan, dampak pelecehan, serta langkah-langkah pencegahannya. Penelitian ini berjudul Penerapan Layanan Informasi Menggunakan Media Kartu Cerdas untuk Mencegah Pelecehan Seksual Pada Mahasiswa, yang bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan layanan informasi menggunakan media kartu cerdas sebagai langkah preventif dalam mencegah pelecehan seksual. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Informan dari penelitian ini terdiri dari mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang dari berbagai program studi dan angkatan. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi, kemudian dianalisis dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa layanan informasi menggunakan media kartu cerdas mampu meningkatkan pemahaman mahasiswa terkait jenis, dampak, dan cara pencegahan pelecehan seksual. Selain itu, media kartu cerdas terbukti efektif dalam membangun kesadaran mahasiswa terkait pentingnya upaya pencegahan pelecehan seksual serta mendorong mahasiswa untuk berani bersikap asertif dalam mencegah serta menghadapi pelecehan seksual. Dengan pendekatan yang interaktif dan visual membuat mahasiswa lebih mudah memahami dan mengingat informasi yang diberikan.
Copyrights © 2025