Peningkatan jumlah ketimpangan, kemiskinan dan rata-rata lama sekolah dalam suatu daerah akan selalu berdampak pada peningkatan jumlah kriminalitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ketimpangan, kemiskinan dan rata-rata lama sekolah terhadap kriminalitas di Indonesia pada tahun 2013-2020, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang bersumber dari badan pusat statistik berbentuk data panel. Penggunaan metode dalam penelitian ini yaitu analisis regresi data panel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat ketimpangan berpengaruh positif dan signifikan pada kriminalitas, artinya apabila ketimpangan meningkat maka jumlah kriminalitas juga akan meningkat. Tingkat kemiskinan berpengaruh positif dan signifikan pada kriminalitas, artinya apabila tingkat pengangguran meningkat maka jumlah kriminalitas juga akan meningkat. Serta terdapat hubungan positif dan signifikan antara rata-rata lama sekolah dan kriminalitas di Indonesia, yang artinya apabila jumlah pendidikan meningkat maka jumlah kriminalitas juga akan meningkat.Kata Kunci: Ketimpangan, Kemiskinan, Rata-Rata Lama Sekolah dan Kriminalitas
Copyrights © 2024