NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 11, No 12 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

IMPLEMENTASI PROJECT BASED LEARNING DALAM PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DI SEKOLAH DASAR UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS BELAJAR

Damayanti, A. Alfiani (Unknown)
Arifin, Isnaeni (Unknown)
Sartika, Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas belajar siswa kelas V di UPT SPF SD Negeri Lariang Bangi I melalui penerapan metode dan model Project Based Learning (PJBL). Penelitian ini dirancang sesuai dengan karakteristik siswa, dengan harapan materi dapat disampaikan secara efektif sehingga tujuan pembelajaran tercapai. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan secara siklus dan berulang. Setiap siklus terdiri dari beberapa langkah, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah 18 siswa kelas V di UPT SPF SD Negeri Lariang Bangi I, Makassar. Sumber data diperoleh dari guru, siswa, dan proses pembelajaran. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji validasi data dilakukan dengan teknik triangulasi, yang mencakup triangulasi sumber dan triangulasi metode.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...