NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 11, No 3 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

HUBUNGAN SELF ESTEEM DENGAN HEDONISTIC LIFESTYLE PADA MAHASISWA UNIVERSITAS SWASTA DI SUMATRA BARAT

Ayuningsih, Helfi (Unknown)
Yanna Primanita, Rida (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan self esteem dengan hedonistic lifestyle pada mahasiswa universitas swasta di Sumatera Barat. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa universitas swasta yang ada di Sumatra Barat, dengan teknik sampel menggunakan simple random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 350 orang mahasiswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji korelasi product moment dari Karl Pearson, uji normalitas, uji liniearitas serta uji hipotetik dengan menggunakan bantuan SPSS 20 for windows. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya hubungan antara variabel self esteem dan hedonistic lifestyle pada mahasiswa universitas swasta di Sumatra Barat dengan nilai p= 0,033 0,05. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho penelitian ditolak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...