Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kurikulum berbasis kompetensi terhadap keterampilan berpikir kritis siswa sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Krikulum berbasis kompetensi diangap sebagai salah satu pendekatan yang dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa melalui pembelajaran yang berpusat pada siswa dan penerapan metode pembelajaran aktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kurikulum berbasis kompetensi memiliki pengaruh positif terhadap keterampilan berpikir kritis siswa sekolah dasar setelah implementasi kurikulum brtbasis kompetensi. Peningkatan ini terlihat dalam kemampuan siswa dalam menganalisis informasi, membuat inferensi, mengevaluasi argumen, dan memecahkan masalah dengan berpikir kritis. Faktor-faktor yang berkontribusi terhadap peningkatan keterampilan berpikir kritis siswa meliputi penggunaan metode pembelajaran aktif. Pendekatan ini disebabkan oleh beberapa faktor seperti; Pendekatan pembelajaran berpusat pada siswa, penggunaan metode pembelajarab yang aktif dan kreatif, dan penilaian yang berfokus pada proses dan hasil belajar.
Copyrights © 2024