JURNAL ILMIAH MITRA SWARA GANESHA: PENELITIAN PENDIDIKAN DAN PENGAJARAN
Vol 11 No 1 (2024): JURNAL MITRA SWARA GANESHA

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR LOMPAT JAUH GAYA ORTODOK MELALUI PENDEKATAN PERMAINAN TRADISIONAL PADA SISWA KELAS V SD 3 JEPANGPAKIS KEC. JATI KAB. KUDUS

A’la, Miftachul (Unknown)
Sukiyandari, Liska (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan keaktifan dan gerak dasar pada lompat jauh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan pembelajaran pendidikan jasmani materi pokok lompat jauh gaya ortodok dengan menggunakan metode permainan tradisional pada siswa kelas V SD 3 Jepangpakis Kab. Kudus. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang berlangsung dua siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD 3 Jepangpakis, Kab. Kudus sebanyak 30 siswa. Penelitian berlangsung pada bulan juli awal sampai akhir bulan juli 2023. Data diambil sebelum proses pembelajaran dan sesudah pembelajaran oleh peneliti bersama kolaborator, dengan menggunakan table observasi. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teknik deskriptif kuantitatif presentase. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada peningkatan pembelajaran suasana kelas di tunjukan Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan hasil belajar siswa pada siklus I sebanyak 46,7% atau 14 siswa tuntas KKM, dan 53,3% atau 16 siswa tidak tuntas KKM. dan pada pelaksanaan siklus II hasil belajar siswa secara keseluruan meningkat sebanyak 86,7% atau 26 siswa tuntas KKM dan 13,3% atau 4 siswa tidak mencapai kriteria ketuntasan (KKM) yang di tentukan sekolah. Berdasarkan data hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar siswa pada materi lompat jauh kelas V SD 3 Jepangpakis mengalami peningkatan. Peningkatan hasil belajar siswa di tandai dengan meningkatnya nilai ketuntasan hasil belajar siswa dalam setiap siklus, dan sikap siswa dalam mengikuti pembelajaran Penjasorkes. Berdasarkan hasil penelitian dapat di simpulkan bahwa penerapan lompat tali dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam materi lompat jauh.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JMSG

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal ini secara khusus memfokuskan pada permasalahan utama dalam pengembangan ilmu-ilmu Pendidikan sebagai berikut: 1. Metode Pembelajaran 2. Model Pembelajaran 3. Media Pembelajaran 4. Perkembangan belajar peserta didik anak usia ...