Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (JP-MAS)
Vol 7 No 1 (2025): JP-MAS: Volume 7 Nomor 1 Edisi Mei 2025

workshop WORKSHOP MANAJEMEN KELAS DAN PRAKTIK PEMBELAJARAN INOVATIF DI SDN MANGUNHARJO 4 NGAWI

Maruti, Endang Sri (Unknown)
Kurniawati, Rissa Prima (Unknown)
Cristi, Ferdinanda Reza Adji (Unknown)
Kalima, Kalima (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2025

Abstract

Kegiatan workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru SDN Mangunharjo 4 Ngawi dalam manajemen kelas dan penerapan praktik pembelajaran inovatif. Permasalahan yang dihadapi di sekolah ini adalah kurangnya variasi metode pembelajaran serta kendala dalam pengelolaan kelas yang efektif. Workshop dilaksanakan melalui pendekatan partisipatif dengan metode ceramah interaktif, diskusi kelompok, simulasi, dan praktik langsung. Materi yang diberikan mencakup strategi manajemen kelas berbasis karakter, penggunaan media pembelajaran kreatif, dan model-model pembelajaran aktif seperti Project-Based Learning dan Problem-Based Learning. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman guru terhadap konsep-konsep manajemen kelas serta keterampilan dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran yang inovatif. Evaluasi dilakukan melalui observasi dan refleksi, yang menunjukkan antusiasme tinggi dari peserta serta rencana implementasi yang konkret di kelas masing-masing. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi model pengembangan profesional berkelanjutan bagi guru-guru di lingkungan SD.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JP-MAS

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian ditujukan bagi dosen, peneliti, mahasiswa, praktisi, dan masyarakat umum yang memiliki perhatian terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini menjadi wadah publikasi karya ilmiah hasil implementasi penelitian, ...