Perkembangan dunia teknologi, informasi dan internet semakin maju dan berkembang pesat dari waktu ke waktu. Dampak dari perkembangan dunia teknologi tersebut dapat dirasakan oleh sebagian masyarakat besar mulai dari yang sederhana hingga modern dan serba cepat sehingga berdampak juga pada pelaku bisnis.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran apa yang digunakan pengguna E-commerce. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan metode penelitian yang digunakan adalah observasi,dokumentasi, wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan menggunakan Analisis SWOT yang meliputi analisis SWOT, matriks IFAS, matriks EFAS, dan matriks grand strategy. Hasil perhitungan IFAS yaitu skor tertimbang untuk factor kekuatan yaitu berjumlah 1,5 skor tertimbang factor kelemahan 1,06 sehingga keseluruhan IFAS sebesar 2,56. Perhitungan matriks EFAS yaitu skor tertimbang untuk factor peluang berjumlah 1,49 skor tertimbang untuk factor ancaman berjumlah 1,15 sehingga keseluruhan dari EFAS tersebut sebanyak 2,64.
Copyrights © 2024