Aplikasi mobile jaminan kesehatan nasional (JKN) merupakan suatu bentuk transformasi digital model bisnis BPJS Kesehatan yang semula berupa transformasi dalam bentuk aplikasi yang dapat digunakan di kantor cabang atau fasilitas kesehatan, di transformasi dalam bentuk aplikasi yang dapat digunakan oleh peserta dimana saja dan kapan saja tanpa batasan waktu. Aplikasi mobile jaminan kesehatan nasional (JKN) dapat memberikan kemudahan bagi para pengguna BPJS Kesehatan ataupun kepada masyarakat. Kemudahan yang dimaksud seperti membayar iuran BPJS, mengubah data kepesertaan, menegetahui data peserta keluarga dll. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektifitas aplikasi mobile JKN untuk meminimalisir jumblah antrian di BPJS Kesehatan Kantor Cabang Bandar Lampung. Teknik pengumpulan dalam penelitian ini adalah Observasi, penyebaran kuesioner menggunakan google form kepada 50 responden yang merupakan peserta BPJS Kesehatan yang menggunakan aplikasi mobile JKN dan Studi Kepustakaan. Analisis data yang digunakan yaitu tabulasi data. Dari hasil analisis data yang diperoleh hasil bahwa yaitu layanan digital terhadap peningkatan layanan dimasa pandemi Covid-19, Inovasi layanan berpengaruh terhadap proses pelayanan dan Kualitas layanan berpengaruh terhadap peningkatan pelayanan pada Kantor BPJS Kesehatan Kota Bandar lampung
Copyrights © 2022