Abstract: This study aims to evaluate the impact of reward implementation on student motivation in Civics Education. The method used is library research, gathering data from various literature sources. The results show that appropriate and relevant reward provision can enhance student motivation, strengthen the foundation of learning, and generate positive interest in Pancasila material. Rewards in the form of school supplies, verbal praise, chants, and warm touches from teachers have proven effective in creating enjoyable learning experiences and improving student performance. Wise and individualized reward implementation is key to successful PPKn education enhancement at the elementary level. Â Keywords: Reward, Learning Motivation, Civics Education. Â Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh pemberian reward terhadap motivasi belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Metode yang digunakan adalah penelitian kepustakaan dengan mengumpulkan data dari berbagai sumber literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian reward yang tepat dan relevan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa, memperkuat fondasi pembelajaran, dan membangkitkan minat positif terhadap materi Pancasila. Reward yang diterapkan dalam bentuk alat tulis, pujian lisan, yel-yel, dan sentuhan hangat dari guru, terbukti efektif dalam menciptakan pengalaman belajar yang menyenangkan dan meningkatkan prestasi belajar siswa. Implementasi reward yang bijaksana dan sesuai kebutuhan individu siswa menjadi kunci keberhasilan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran PPKn di tingkat sekolah dasar.Kata Kunci: Reward, Motivasi Belajar, PPKn.
Copyrights © 2024