Anggit: Jurnal Desain Produk
Vol 1 No 1 (2024): Anggit: Jurnal Desain Produk

Eksperimen Sistem Kinetic Origami Untuk Material Tas

Kriswanto, Fransiscus Ryan (Unknown)
Herdiana, Wyna (Unknown)
Jaya, Brian Kurniawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2024

Abstract

Produk tas merupakan barang yang sangat berkaitan dengan aktifitas manusia, tas dapat membantu pengguna untuk membawa barang dari satu tempat ketempat yang lain. Salah satu kegiatan yang berkatian erat dengan produk ini adala traveling, pada saat ini sudah ada produk tas yang memiliki fitur space saving yang dapat membantu pengguna untuk meringkas tas mereka pada saat tidak digunakan sehingga mampu memaksimalkan ruang, namun dari produk eksisting yang sudah ada ditemukan beberapa kekurangan yaitu susahnya mengembalikan produk ke ukuran yang ringkas dikarenakan tatacara lipat yang panjang, dengan tatacara lipat yang salah produk juga dapat beresiko untuk cepat rusak. Dari permasalahan tersebut ditemukan salah satu sistem yang memiliki peluang untuk menyelesaikan permasalahan yaitu sistem kinetic origami. Sistem ini dapat berpeluang untuk dikombinasikan dengan produk tas yang dapat membantu pengguna untuk meringkas tas dengan mudah dan memiliki ciri khas tersendiri dari segi visual. Dalam penelitian ini akan dilakukan eksperimen pada beberapa material tas yang bertujuan untuk menemukan material paling cocok dalam menerapkan sistem kinetic origami tersebut.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jdp

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Anggit : Jurnal Desain Produk bertujuan untuk mewadahi berbagai pemikiran terkait desain produk, sebagai fondasi  dalam membangun dan memperkuat atmosfir akademik bidang Desain Produk. Kami memprioritaskan artikel hasil penelitian, penciptaan dan resensi buku melalui berbagai topik yang khas, ...