Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT Dutapalma Nusantara Jakarta. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan analisis kuantitatif. Metode deskriptif yaitu untuk mengklasifikasikan data guna memecahkan masalah dengan mengumpulkan data, menyusun data dan mengklasifikasikan serta menginterprestasikannya berdasarkan kenyataan yang ada dilapangan. Penelitian ini dilakukan di PT Dutapalma Nusantara di Menara Palma Lt 27 – Jl HR Rasuna Said blok X2, kav 6 – Kuningan Timur, Jakarta Selatan. Dari hasil penelitian diketahui bahwa 46.2% variable terikat yaitu kinerja karyawan (Y) dapat dijelaskan oleh budaya organisasi (X), sedangkan sisanya sebesar 53.7% merupakan variable yang tidak diteliti dalam model penelitian ini. Budaya Organisasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan, oleh sebab itu perusahaan harus lebih memperhatikan budaya organisasi perusahaan agar dapat meningkatkan kinerja karyawan.
Copyrights © 2024