Jurnal Kajian Ilmu dan Teknologi (JKIT)
Vol. 1 No. 2 (2025): Jurnal Kajian Ilmu dan Teknologi (JKIT)

Strategi Pemasaran Dengan Menggunakan Analisis Swot Pada Kopi Robusta Lampung ( Studi Pada Umkm Posko Coffe )

Artalia, Anggita (Unknown)
Afifah Zainuri, Mutia (Unknown)
Titian Cahya, Bulan (Unknown)
F Sanjaya, Vicky (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2025

Abstract

Dalam era persaingan yang semakin ketat, khususnya disektor kuliner, setiap usaha dituntut untuk terus berinovasi dan mengembangkan strategi pemasaran yang efektif guna keberlangsungan usahanya. Analisis SWOT merupakan salah satu alat analisis yang sering digunakan untuk merumuskan strategi perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi strategi pemasaran yang tepat bagi sebuah usaha kopi yakni Posko Coffe dengan menggunakan analisis swot, sehingga dapat menentukan strategi yang paling efektif untuk diterapkan. Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif, dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara kepada owner Posko Coffe. Dari hasil penelitian, analisis diagram SWOT Posko Coffe saat ini berada pada titik kuadran 2, dimana strategi pemasaran mendukung strategi diversifikasi pada kekuatan internal dan ancaman eksternal yang dimiliki. Pada kuadran 2 strategi ST (strength-threath) yang dapat diterapkan oleh Posko Coffe yaitu dengan selalu melakukan inovasi produk, menjalin kemitraan dengan para influencer dan membina kerjasama dengan komunitas peduli kesehatan untuk memperluas basis konsumen.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkit

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Health Professions Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Kajian Ilmu dan Teknologi (JKIT) adalah jurnal ilmiah yang berfokus pada penyebaran pengetahuan dan penelitian terkini di bidang ilmu pendidikan, teknologi, dan ilmu sosial. Jurnal ini bertujuan menjadi wadah interaksi akademik yang mendorong kolaborasi antardisiplin ilmu untuk mengeksplorasi ...