Jurnal Bisnis Manajemen dan Akuntansi
Vol 7 No 2 (2025): Jurnal Bisnis Manajemen dan Akuntansi

PENGARUH STRATEGI PEMASARAN DIGITAL TERHADAP PENINGKATAN PENJUALAN PADA PT INJAYA CIPTA MANDIRI MAKMUR

Sadewo, Tatang Iman (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh strategi pemasaran digital yang terdiri dari media sosial, iklan berbayar, Search Engine Optimization (SEO), dan email marketing terhadap peningkatan penjualan pada PT Injaya Cipta Mandiri Makmur. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang dibagikan kepada 100 pelanggan tetap. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh variabel pemasaran digital berpengaruh positif dan signifikan terhadap penjualan, dengan kontribusi simultan sebesar 72% (R² = 0,720). Secara parsial, media sosial memberikan pengaruh terbesar (β = 0,41), diikuti oleh iklan berbayar (β = 0,27), SEO (β = 0,19), dan email marketing (β = 0,14). Hasil ini menegaskan bahwa perusahaan perlu memprioritaskan strategi pemasaran digital yang terintegrasi untuk meningkatkan penjualan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JUBISMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal JUBISMA diterbitkan oleh LPPM Universitas Insan Pembangunan Indonesia merupakan Jurnal Ilmu Manajemen dan Akuntansi fokusnya di bidang Manajemen dan Akuntansi yang memuat hasil penelitian murni dan terapan dengan scope : Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Keuangan, Manajemen ...