Jurnal Kesehatan Delima Pelamonia
Vol 8 No 2 (2024): Jurnal Kesehatan Delima Pelamonia

EFEKTIVITAS PEMBERIAN EDUKASI TENTANG GIZI IBU HAMIL TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN IBU HAMIL

Irmadani, Andi Syarifah (Unknown)
Rikhaniarti, Tri (Unknown)
Ibrahim, Siti Hasrah (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2025

Abstract

Latar Belakang: Status gizi ibu hamil merupakan hal yang sangat berpengaruh besar terhadap kesehatannya sendiri dan sebagai prediksi pregnancy outcome untuk ibu dan bayi baru lahir. Berat badan ibu hamil yang kurang maupun berlebih dapat memberikan dampak bagi ibu maupun janin. Ibu dengan pengetahuan gizi yang baik kemungkinan akan memberikan gizi yang cukup bagi bayinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas pemberian edukasi tentang gizi ibu hamil terhadap peningkatan pengetahuan ibu hamil. Metode: Penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen. Desain penelitian bersifat quasi eksperimental dengan rancangan pre-post test control group design. Hasil: Analisis pada kelompok A diperoleh nilai p = 0,000 dan p = 0,000, ada perbedaan tingkat pengetahuan gizi setelah diberikan edukasi gizi pada masing-masing kelompok intervensi dan kelompok kontrol, sedangkan pada perbandingan pengetahuan gizi sebelum dan setelah edukasi gizi antara kelompok intervensi dengan kelompok kontrol pada kelompok B didapatkan nilai p = 0,253 dan p = 0,337. Kesimpulan: Tidak ada perbedaan pengetahuan gizi sebelum pemberian edukasi gizi antara kelompok intervensi dengan kelompok kontrol.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

delima

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Delima Pelamonia berisi tulisan tentang gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori, tulisan praktis dan hasil penelitian konsep pemikiran inovatif pada bidang kesehatan guna turut serta mempercepat peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Jurnal ini terdiri dari berbagai bidang ...