Abstrak; Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Buduran 02 pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) melalui penerapan model pembelajaran kooperatif Teams Games Tournament (TGT) yang didukung oleh media edukatif Berburu Ubur-Ubur. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data meliputi pretest, posttest, dan observasi. Pada tahap prasiklus, hanya 13% siswa yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Setelah siklus I, ketuntasan meningkat menjadi 46%, dan pada siklus II mencapai 100%. Model TGT yang dikombinasikan dengan media permainan edukatif terbukti mampu meningkatkan motivasi, keterlibatan aktif, dan pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan ini efektif dalam menciptakan suasana belajar yang interaktif dan menyenangkan. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan strategi pembelajaran kooperatif berbasis permainan dalam pembelajaran tematik di jenjang sekolah dasar.
Copyrights © 2025