Umur harapan hidup (UHH) adalah rata-rata lamanya hidup yang dapat ditempuh seseorang sejak lahir. UHH di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) hanya sekitar 68 tahun yang lebih rendah dari rata-rata nasional yaitu 72 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk memodelkan dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi umur harapan hidup di Provinsi NTT dengan menggunakan analisis regresi data panel. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data umur yang harapan hidup serta faktor-faktor yang diduga mempengaruhinya yang bersumber dari publikasi Badan Pusat Statistik Provinsi NTT dari tahun 2018 sampai tahun 2022. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah umur harapan hidup (Y), sedangkan variabel independen yang digunakan adalah pengeluaran perkapita , rata-rata lama sekolah ), akses air minum layak , akses sanitasi layak dan penduduk miskin . Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa fixed effect model variasi antar individu dan waktu menjadi model terbaik dalam memodelkan faktor-faktor yang mempengaruhi umur harapan hidup di Provinsi NTT. Faktor persentasi akses sanitasi layak ( menjadi faktor yang paling berpengaruh terhadap umur harapan hidup di Provinsi NTT dengan nilai koefisien determinasi ( sebesar 99,76%. Diharapkan pemerintah Provinsi NTT meningkatan cakupan akses sanitasi layak di masyarakat agar mendukung peningkatan UHH di provinsi kepulauan ini.
Copyrights © 2025