Pendidikan anak usia dini merupakan fondasi pembentukan kepribadian anak. Namun, hasil observasi TK Al-Hasan Cisaga menunjukkan nilai kepemimpinan anak usia 5–6 tahun tergolong rendah. Anak cenderung pasif, belum mampu mengarahkan teman dalam kegiatan kelompok. Kondisi tersebut memerlukan inovasi pembelajaran menyenangkan untuk menumbuhkan karakter kepemimpinan. Penelitian ini bertujuan meningkatkan nilai kepemimpinan melalui kegiatan Sekolah Alam Student Scout. Penelitian menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan McTaggart, dilaksanakan dua siklus. Subjek penelitian 15 anak (usia 5–6 tahun) di TK Al-Hasan Cisaga. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dokumentasi, dan penilaian rubrik kepemimpinan. Data dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan pada nilai kepemimpinan anak. Rata-rata capaian nilai kepemimpinan anak 49,6% (rendah). Setelah siklus I, nilai meningkat 72,3% (sedang), pada siklus II 89,2% (tinggi). Peningkatan ini tampak pada perilaku anak yang mampu bekerja sama. Maka dapat disimpulkan kegiatan Sekolah Alam Student Scout efektif meningkatkan nilai kepemimpinan anak usia dini
Copyrights © 2025