Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development
Vol. 2 No. 2 (2026): Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development, January 2026

Peningkatan Pemahaman Materi Zakat Fitrah dengan Memanfaatkan Media Audiovisual Digital

Hairian, Alvi (Unknown)
Mu’is, Abdul (Unknown)
Yahya, Mohamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep zakat fitrah siswa kelas V SD Negeri 1 Lemahbangdewo Banyuwangi melalui penerapan media audiovisual digital dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil menunjukkan bahwa pemahaman siswa meningkat secara signifikan dengan nilai rata-rata sebelum tindakan sebesar 66,4 (tingkat ketuntasan 36%), meningkat menjadi 75 (ketuntasan 60%) pada siklus I, dan mencapai 85,6 (ketuntasan 92%) pada siklus II. Selain peningkatan nilai, siswa juga menunjukkan antusiasme tinggi, partisipasi aktif, dan kemampuan menjelaskan konsep zakat fitrah secara lebih baik. Kesimpulan penelitian ini didapatkan bahwa media audiovisual digital terbukti efektif sebagai metode pembelajaran inovatif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi zakat fitrah. This study aims to enhance fifth-grade students' understanding of zakat fitrah concepts at SD Negeri 1 Lemahbangdewo Banyuwangi through the integration of audiovisual digital media in Islamic Education (PAI) and Character Education. The methodology employed is Classroom Action Research (CAR) conducted across two cycles, each comprising planning, action, observation, and reflection phases. The results indicate substantial improvement: the pre-cycle mean score was 66.4 with a mastery level of 36%, increasing to 75 (mastery 60%) in Cycle I, and reaching 85.6 (mastery 92%) in Cycle II. In addition to academic gains, students exhibited high enthusiasm, active participation, and better explanation of zakat fitrah concepts. The conclusion affirms that audiovisual digital media is an effective, innovative teaching method for enhancing students’ understanding of zakat fitrah.

Copyrights © 2026






Journal Info

Abbrev

jptpd

Publisher

Subject

Education Other

Description

The Journal of Pedagogical and Teacher Professional Development aims to bridge the gap between practice and research by providing a platform for sharing information, views, opinions, and insights on teacher training programs, teaching methodologies, educational theories, classroom management ...