Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengoptimalkan tata kelola keuangan dan manajemen operasional Koperasi Merah Putih Desa Karanggeneng, Kabupaten Lamongan, agar koperasi dapat berfungsi secara efektif dan berkelanjutan. Permasalahan utama yang dihadapi meliputi pencatatan keuangan manual, belum adanya laporan keuangan periodik, lemahnya kontrol internal, dan keterbatasan kompetensi pengurus dalam bidang akuntansi serta manajemen koperasi. Metode kegiatan meliputi pelatihan, pendampingan, dan perancangan sistem tata kelola keuangan serta penyusunan SOP operasional. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan pengurus menyusun laporan keuangan berbasis akuntansi sederhana, terbentuknya sistem kas dan kontrol internal, serta tersusunnya SOP operasional koperasi. Selain itu, kegiatan ini meningkatkan kesadaran pengurus terhadap pentingnya transparansi dan akuntabilitas. Implikasi dari kegiatan ini adalah terciptanya fondasi tata kelola koperasi yang lebih profesional dan berkelanjutan, sehingga Koperasi Merah Putih dapat berperan optimal dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.
Copyrights © 2025