Pedagogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 10 No. 4 (2025): Pedagogy : Jurnal Pendidikan Matematika

ANALISIS KESALAHAN SISWA SMA DALAM MENYELESAIKAN SOAL ATURAN KOSINUS DITINJAU DARI LANGKAH PEMECAHAN MASALAH MENURUT POLYA

Azmi, Nadya Azmi (Unknown)
Aini, Putri Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal aturan kosinus berdasarkan langkah-langkah pemecahan masalah Polya. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus pada 30 siswa kelas XI IPA B-3 MAN 1 Medan tahun ajaran 2025/2026. Data dikumpulkan melalui tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi, lalu dianalisis menggunakan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan kesalahan siswa terjadi pada hampir setiap tahap Polya, terutama dalam memahami informasi soal, memilih rumus yang tepat, serta memeriksa kembali hasil. Rendahnya kemampuan metakognitif dan pemahaman konsep trigonometri menjadi faktor utama penyebab kesalahan. Guru perlu menekankan penerapan langkah Polya secara eksplisit dan melatih siswa untuk selalu meninjau hasil pekerjaannya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pedagogy

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal ini bertujuan untuk menyediakan wadah bagi akademisi, peneliti, dan praktisi untuk menerbitkan artikel penelitiannya. Ruang lingkup artikel yang diterbitkan dalam jurnal ini membahas berbagai topik yang terkait dengan pembelajaran ...