UMKM telah menjadi tulang punggung bagi Ekonomi Nasional dengan menyumbang secara langsung mencapai 61% terhadap PDB dan menguramgi pengangguran sebesar 117 juta sumber daya manusia. Penguatan UMKM perlu mendapatkan perhatian lebih ditengah dorongan untuk peningkatan jumlah UMKM itu sendiri. Aspek tata kelola keuangan merupakan hal mendasar yang menjadi tantangan dalam penguatan UMKM. Penyajian laporan keuangan sebagai bagian dari tata kelola keuangan belum sepenuhnya disadari manfaatnya termasuk pandangan bahwa penyajian laporan keuangan dinilai sebagai aspek yang berat, sulit dan mahal. Berangkat dari hal ini, Koperasi Sejahtera Delapan Tiga yang beranggotakan alumni Boedoet 83, dengan potensi pendirian cabang usaha sesuai dengan sebaran anggota di berbagai tempat, maka penyusunan laporan keuangan menjadi aspek yang penting untuk dikuasai sebagai penguatan tata kelola usaha. Dalam penyusunan laporan keuangan, Google Sheet dapat dimanfaatkan sebagai aplikasi yang tergolong sederhana dan murah bagi pelaku UMKM. Diharapkan dengan penguatan tata kelola usaha melalui penyajian laporan keuangan yang memadai maka pertanggungjawaban usaha kepada anggota dapat terpenuhi yang pada akhirnya dapat meningkatkan skala usaha sehingga pendirian cabang usaha juga dapat diwujudkan. Oleh karena itu, kelompok pengabdian kepada masyarakat Universitas Bina Sarana Informatika dapat berkontribusi dalam memberikan solusi melalui kegiatan “Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan UMKM dengan Menggunakan Google Sheet pada Koperasi Sejahtera Delapan Tiga”.
Copyrights © 2025