Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mendeskripsikan implementasi program kampus mengajar dalam pembentukan kecerdasan sosial pada mahasiswa Pendidikan Sosiologi, 2) Dampak dari program kampus mengajar dalam pembentukan kecerdasan sosial pada mahasiswa Pendidikan Sosiologi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Informan penelitian berjumlah 10 orang mahasiswa yang dipilih berdasarkan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yakni observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengolahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan member checking. Adapun teknik analisis data yang digunakan yakni kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ; 1) Implementasi program kampus mengajar dalam pembentukan kecerdasan sosial pada mahasiswa Pendidikan Sosiologi Universitas Negeri Makassar yakni : a) Pelaksanaan forum komunikasi dan koordinasi kampus mengajar, b) Kegiatan mengajar di kelas, dan c) Pelaksanaan program kerja di sekolah penempatan. 2) Dampak program kampus mengajar dalam pembentukan kecerdasan sosial pada mahasiswa Pendidikan Sosiologi Universitas Negeri Makassar yakni : a) Meningkatkan kesadaran sosial mahasiswa, b) Membangun hubungan yang positif, c) Meningkatkan rasa empati mahasiswa, d) membantu meningkatkan rasa percaya diri mahasiswa, dan e) Membangun jiwa kepemimpinan mahasiswa.
Copyrights © 2025