Jurnal Ilmiah Manajemen Ekonomi Dan Akuntansi (JIMEA)
Vol. 3 No. 1 (2025): November

Studi Literatur: Analisis Kinerja Keuangan UMKM Menggunakan Rasio Likuiditas, Solvabilitas, dan Profitabilitas

Christian Damar Sagara Sitepu (Unknown)
Chintya Inayah (Unknown)
Dheolivera, Farelyne (Unknown)
Laurensia Joan Agatha (Unknown)
Daniela Marito Br Tambunan (Unknown)
Dini Manurung (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja keuangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Pendekatan yang digunakan adalah metode studi literatur (library research), dengan menelaah berbagai sumber pustaka seperti jurnal ilmiah, artikel penelitian, laporan keuangan, dan karya ilmiah lainnya yang membahas tentang rasio keuangan UMKM. Melalui metode ini, peneliti mengkaji dan membandingkan hasil penelitian terlebih dahulu untuk memperoleh data dan gambaran menyeluruh mengenai kondisi keuangan UMKM berdasarkan rasio likuiditas, solvabilitas, dan rasio profitabilitas. Rasio likuiditas untuk mengukur kemampuan usaha dalam memenuhi kewajiban jangka pendek, rasio solvabilitas menunjukkan tingkat kemampuan perusahaan dalam menjaga keseimbangan antara aset dan kewajiban, dan rasio profitabilitas untuk menggambarkan sejauh mana efektivitas pengelolaan modal dalam menghasilkan keuntungan. Data yang digunakan bersifat sekunder, diperoleh dari hasil analisis laporan keuangan  UMKM yang sudah diteliti dalam penelitian sebelumnya. Hasil kajian menunjukkan bahwa analisis rasio keuangan berperan penting dalam menilai kemampuan UMKM menjaga likuiditas, mengelola struktur permodalan, serta meningkatkan profitabilitas suatu usaha. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan literatur akuntansi serta menjadi acuan bagi pelaku UMKM dalam mengoptimalkan pengelolaan keuangan guna mencapai kinerja yang berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jimea

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen Ekonomi Dan Akuntansi (JIMEA) Jurnal ini merupakan jurnal ilmiah manajemen ekonomi dan akuntansi yang bersifat peer-review dan terbuka. Jurnal ini terbit 4 kali dalam setahun yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus dan November. Fokus dan ruang lingkupnya meliputi: manajemen, ...