Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 04 (2025): Volume 10 No. 04 Desember 2025 Build

PENERAPAN PENDEKATAN BERDIFERENSI UNTUK MENGEMBANGKAN KECERDASAN LOGIKA MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SD N 3 BRAJA HARJOSARI

Eris Septiana (Unknown)
Ryan Dwi Puspita (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Nov 2025

Abstract

ABSTRAK Studi ini bertujuan untuk menelaah dampak penerapan pendekatan berdiferensiasi terhadap pengembangan kecerdasan logika matematika siswa kelas V SD N 3 Braja Harjosari. Pendekatan berdiferensiasi diimplementasikan dengan menyesuaikan Materi, tahapan, dan hasil dari kegiatan belajar mengajar matematika guna mengakomodasi keberagaman keperluan studi siswa. Pendekatan riset yang diterapkan berupa kuasi eksperimen dengan rancangan one-group pre-test post-test. Data kecerdasan logika matematika siswa Data diperoleh lewat evaluasi yang disampaikan pada tahap pra dan pasca implementasi pendekatan berdiferensiasi. Hasil dari penelitan membawa dampak yang signifikan, hal ini dibuktikan dengan hasil pretes dan pos tes yang diperoleh yaitu rata-rata nilai pretes yang diperoleh 66 % dan hasil posttes yang diperoleh 84,58%, terhadap nilai kecerdasan logika matematika. Implementasi pendekatan ini memberikan kesempatan bagi peserta didik diberikan kesempatan guna menimba ilmu yang selaras dengan level kapasitas serta metode pembelajaran mereka sehingga menstimulasi kemampuan bernalar, memecahkan masalah, dan memahami konsep matematika secara lebih efektif. Meskipun demikian, implementasi pendekatan berdiferensiasi juga memiliki tantangan terkait waktu dan sumber daya. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pendekatan berdiferensiasi berpotensi menjadi strategi yang efektif dalam mengembangkan kecerdasan logika matematika siswa di sekolah dasar. Kata Kunci: kecerdasan logika matematika; pendekatan berdiferensiasi; siswa kelas V

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...