Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan
Vol. 4 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 2 (October 202

Upaya Konseling Individu dalam Mendukung Pemulihan Korban Pelecehan Seksual

Siti Ikfin Rahayu (Unknown)
Prianggi Amelasasih (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Nov 2025

Abstract

Kasus pelecehan seksual di Indonesia terus mengalami peningkatan, termasuk di Kabupaten Gresik yang banyak melibatkan korban remaja perempuan. Pelecehan seksual tidak hanya menimbulkan dampak fisik, tetapi juga gangguan psikologis seperti kecemasan, depresi, dan stres, sehingga korban membutuhkan pendampingan yang tepat untuk memulihkan kondisi emosionalnya. Artikel ini membahas pelaksanaan konseling individu berbasis daring bagi korban pelecehan seksual di Biro ASCA Elpida. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif studi kasus dengan asesmen awal menggunakan DASS-42, kemudian dilanjutkan tiga sesi konseling yang berfokus pada eksplorasi emosi, restrukturisasi kognitif, dan penguatan mekanisme koping. Hasil menunjukkan penurunan gejala kecemasan dan stres, serta peningkatan kemampuan klien dalam mengenali, mengekspresikan, dan mengelola emosinya. Klien juga menunjukkan perkembangan dalam membangun kembali rasa percaya diri dan keterlibatan sosial. Temuan ini menunjukkan bahwa konseling daring dapat menjadi alternatif pendampingan psikologis yang efektif, fleksibel, dan ramah korban.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jerkin

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is a journal on Faculty of Education. Jurnal JERKIN: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is under the auspices of the Faculty of Education, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: 2961-9890. Jurnal ...