Jurnal Penelitian Teknik dan Pengelolaan Sumberdaya Perairan
Vol. 1 No. 2 (2025): Jurnal Penelitian Teknik dan Sumber Daya Perairan (Desember)

ANALISA PENGARUH VARIASI KEMIRINGAN RODA RAIL TRANSFER TROLLEY  TERHADAP KINERJANYA DENGAN SIMULASI ANSYS

Saragih, Oges Ivendo Saragih (Unknown)
Saragih, Oges (Unknown)
Sianturi, Tambos August (Unknown)
Purba, Jhon (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini membahas pengaruh variasi sudut kemiringan roda terhadap kinerja rail transfer trolley yang digunakan sebagai alat transportasi material pada lintasan rel di lingkungan industri. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan sudut kemiringan roda yang paling optimal dalam mendukung kestabilan, efisiensi gerak, serta distribusi beban troli. Pemodelan tiga dimensi dilakukan menggunakan perangkat lunak SolidWorks, sedangkan analisa numerik dilakukan menggunakan ANSYS Workbench dengan metode Finite Element Method (FEM). Variasi sudut kemiringan roda yang diuji meliputi 0°, 2°, 4°, 6°, 8°, dan 10°. Parameter yang diamati dalam simulasi meliputi tegangan maksimum, deformasi total, dan faktor keamanan. Hasil simulasi menunjukkan bahwa peningkatan sudut kemiringan roda menyebabkan kenaikan nilai tegangan dan deformasi, serta penurunan faktor keamanan. Dari hasil analisa diperoleh bahwa sudut kemiringan 4° memberikan keseimbangan terbaik antara kekuatan struktur, kestabilan gerak, dan efisiensi penggunaan energi. Dengan demikian, sudut kemiringan roda sebesar 4° direkomendasikan untuk meningkatkan kinerja dan keandalan rail transfer trolley.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptsdp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Engineering Environmental Science Immunology & microbiology

Description

JPTSDP is a scientific journal contains research results in the field of BIOLOGY, ENGINEERING, FISHERIES AND ENVIRONMENTAL Published since 2012, Fisheries Journal publishing articles with the following scope : 1. Mechanical Engineering 2. Engineeing materials 3. Mechanical design 4. Energy ...